13 November 2009

TNI/Polri Bantu Sembako Warga Miskin



November 13, 2009
Kategori Berita Terkini, Daerah

CIANJUR (Pos Kota) - Ribuan warga Kecamatan Sindangbarang, Cianjur, Jawa Barat, tumpah ruah memadati alun-alun Kecamatan Sindangbarang. Mereka merupakan masyarakat tidak mampu yang akan menerima bantuan paket sembako dan pengobatan gratis.

Kegiatan bakti TNI peduli masyarakat tersebut merupakan kerja bareng Korem 061/Suryakancana bersama Polres Cianjur, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur, serta sejumlah pengusaha dan dermawan.

Hadir langsung dalam kesempatan tersebut, Komandan Korem 061/Suryakancana, Kolonel Inf Agus Sutomo, Kapolres Cianjur, AKBP Wibowo, Dandim 0608 Cianjur, Letkol Inf Sunoto, Asisten Daerah (Asda) I Setda Kabupaten Cianjur, Ade Sanoesi, serta sejumlah unsur muspida dan tamu undangan lainnya.

"Dilaksanakannya kegiatan bakti sosial berupa pemberian paket sembako, pengobatan gratis, maupun khitanan massal ini, merupakan salah satu bentuk peduli kasih dan silaturahmi TNI/Polri maupun pemerintah, serta elemen lainnya terhadap masyarakat, terutama korban bencana alam gempa bumi beberapa waktu lalu. Hal ini merupakan bagian dari tugas," kata Danrem disela kegiatan.

Menurut Danrem, dalam kegiatan tersebut disediakan kurang lebih sebanyak 2.050 paket sembako, pengobatan gratis untuk 500 orang, serta khitanan massal untuk 35 orang anak. "Bakti sosial ini terselenggara berkat kerjasama semua pihak yang ingin membantu meringankan beban penderitaan saudara-saudara kita, khususnya yang tertimpa musibah," ujarnya.

Senada diungkapkan Kapolres Cianjur, AKBP Wibowo. Kapolres mengatakan, kegiatan ini merupakan satu niat baik TNI/Polri maupun pemerintah dan pihak swasta terhadap masyarakat. "Kami harapkan, dari kegiatan-kegiatan semacam ini akan timbul rasa cinta dan peduli untuk terus mewujudkan apa yang menjadi kehendak masyarakat. Kita tidak bisa lepas satu sama lainnya. Semuanya saling ketergantungan, sebagai mahluk sosial," tegas Kapolres.

(yopi/sir)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar