09 Juni 2009

TKI Tewas Dikeroyok Warga Myanmar

Senin, 8 Juni 2009
Anton Suhartono - Okezone
KUALA LUMPUR - Tenaga Kerja Indonesia yang bekerja di sebuah konstruksi bangunan, tewas dikeroyok oleh sekelompok pria warga negara Myanmar di Malaysia, hari Minggu kemarin.

Diberitakan New Straits Times, Senin (8/6/2009), pria berusia 42 tahun itu dipukuli karena dituduh sebagai perampok, namun dugaan itu salah.

Kepala polisi distrik timur laut Komisaris Azam Abdul Hamid mengatakan, pria itu meninggal akibat luka benturan benda tumpul di kepala di sebuah proyek konstruksi di Batu Ferringhi.

Insiden terjadi pada pukul 9 pagi waktu setempat di luar kantor pekerja hari Minggu kemarin. Korban diserang dengan sekelompok pria menggunakan besi dan tongkat.

Azam mengatakan, berdasarkan pemeriksaan awal korban dan pelaku bekerja di konstruksi yang sama.

"Pelaku salah sangka. Korban dituduh merampok seorang warga Myanmar pada Jumat lalu," papar Azam.

Setelah kejadian pelaku dan 30 pekerja warga Myanmar lainnya di konstruksi itu melarikan diri. Polisi masih melakukan pengejaran dan memintai keterangan 30 TKI lainnya yang juga bekerja di tempat yang sama.
(ton)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar