Senin, 18/05/2009 10:23 WIB Hery Winarno - detikNews ilustrasi (Foto: Dok.detikcom) Saksi mata menuturkan, sebelum kebakaran pemilik toko memasak di lantai 2 toko. Saat itu para pekerja belum datang. "Waktu memasak, pemilik toko menuang minyak terus minyak tersambar api jadi kebakaran. Kemudian kompor gas meledak," ujar saksi mata yang enggan disebutkan namanya kepada detikcom, Total Buah, Jl Wolter Monginsidi, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (18/5/2009). Kebakaran di toko buah itu terjadi pukul 07.45 WIB dan api padam pukul 08.10 WIB. Sebanyak 4 mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Namun hanya 2 yang beroperasi, sebab api cepat padam. "Tidak ada korban dalam kejadian ini," imbuhnya. Pengamatan detikcom, di lokasi kejadian gedung masih utuh. Tidak tampak bekas kebakaran. Kebakaran baru terlihat dari lantai 2 di bagian dapur. Wartawan tidak diperbolehkan masuk. Ruko Total Buah Segar terdiri dari 4 lantai. Lantai 1 dan 2 untuk berjualan dan dapur. Lantai 3 dan 4 untuk ditinggali sang pemilik. Dari pihak Total Buah tidak ada yang memberikan komentar atas kejadian ini. Karyawannya pun setali tiga uang dengan majikannya. "Total Buah hari ini tidak akan beroperasi. Kemungkinan baru buka besok. Sebab di lantai 2 masih di-policeline," ujar karyawan Total buah berseragam hijau yang enggan disebutkan namanya itu. (nik/iy) http://www.detiknews.com/read/2009/05/18/102336/1133123/10/kompor-gas-meledak-diduga-jadi-penyebab-total-buah-kebakaran |
26 Mei 2009
kompor-gas-meledak-diduga-jadi-penyebab-total-buah-kebakaran
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar