15 Oktober 2009

Warga di Bantaran Kali Bekasi Waspada Banjir

15/10/2009 16:46
Liputan6.com, Bekasi: Warga di bantaran Kali Bekasi diminta untuk waspada terhadap bencana banjir. Hal tersebut dikatakan Kepala Bidang (Kabid) Tata Air Dinas Bina Marga dan Pekerjaan Umum Kota Bekasi, Yurizal, kepada ANTARA, di Bekasi, Kamis (15/10). Kali Bekasi merupakan aliran dari Kali Cikeas dan Cileungsi, Bogor, yang sering mengakibatkan banjir setiap tahun di sejumlah wilayah perumahan.

Sejumlah wilayah perumahan di sepanjang bantaran Kali Bekasi di antaranya, Pondok Gede Permai, Harapan Baru Regensi, Pondok Mitra Lestari, Kemang Pratama, Pondok Pekayon Indah, dan Vila Kartini. Seluruh wilayah tersebut dalam status siaga banjir.

Luapan air Kali Bekasi disebabkan perubahan tata ruang di wilayah Bogor. "Seperti maraknya pembangunan vila yang berdampak pada minimnya jumlah resapan air," katanya. Yusrizal mengatakan, pihaknya telah memberikan peringatan dini kepada warga perumahan yang berlokasi di wilayah cekungan selama curah hujan yang tinggi datang.

"Kami juga sudah menyiapkan upaya antisipasi banjir mulai dari normalisasi Kali Bekasi di 150 titik dan perbaikan saluran jalan. Di antaranya berlokasi di Kecamatan Margahayu, Pekayon, Jati Asih, dan Bekasi Timur," katanya.

Yusrizal menambahkan, upaya antisipasi banjir juga dilakukan dengan menyediakan sembilan pompa penyedot air berkekuatan 60 hingga 250 liter kubik per detik, 12 perahu karet, dan ratusan karung pasir untuk menambal tanggul yang jebol.

"Saya mengimbau masyarakat untuk tidak terlalu panik menghadapi kondisi banjir yang rutin terjadi setiap memasuki musim hujan. Pemerintah akan berupaya sekuat tenaga melakukan antisipasi," ujarnya.

Secara terpisah, Kepala Pemantau Bendung Kali Bekasi, Arsito, mengatakan status Kali Bekasi saat ini mulai mengalami status siaga banjir. "Pada malam tadi debit air Kali Bekasi mengalami kanaikan yang cukup signifikan mulai pukul 21.00 naik dari 54.430 meter kubik per detik menjadi 96.430 meter kubik per detik. Sementara puncak kanaikan debit air terjadi pada pukul 00.00 WIB hingga mencapai 337.243 meter kubik perdetik," katanya.

Sedangkan kapasitas debit normal air di Bendung Kali Bekasi, kata dia, mencapai 400.000 meter kubik per detik.(YUS)

http://berita.liputan6.com/daerah/200910/247565/Warga.di.Bantaran.Kali.Bekasi.Waspada.Banjir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar