02/06/2009
Kuala Lumpur, CyberNews. Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kuala Lumpur pada hari Selasa (2/6) memulangkan tiga mayat tenaga kerja Indonesia (TKI) korban runtuhnya bekas supermarket Jaya ke Indonesia. Satu jenazah lainnya akan dipulangkan pada Rabu pagi.
"Mayat yang dikirim hari ini ialah Hadi, Muhamad Maskur, Asuki sedangkan Anwarudin akan dikirim Rabu besok. Sementara itu, TKI yang selamat yakni Suryono akan pulang juga hari ini," kata Mminister counsellor Pensosbud (Penerangan Sosial Budaya) KBRI Kuala Lumpur,Widyarka Ryananta Selasa.
Empat mayat itu akan diterbangkan secara terpisah. Mayat Hadi akan diterbangkan Selasa siang dengan maskapai Garuda dan transit ke Jakarta kemudian dilanjutkan penerbangan ke Surabaya dan diperkirakan tiba pukul 21.00 WIB.
Jenazah Muhamad Maskur dan Asuki akan diterbangkan langsung ke Surabaya dengan menggunakan Malaysian Airlines (MAS) dan diperkirakan tiba di Bandara Juanda pukul 18.00 WIB. Jenazah akan diserahkan kepada pemerintah daerah tingkat dua kota asal masing-masing korban.
Suryono, salah seorang TKI yang selamat, ikut dalam penerbangan MAS ke Surabaya. Ia ingin kembali dulu ke kampung halamannya. Sementara, jenazah Anwarudin akan diterbangkan langsung ke Surabaya Rabu pagi, kata Widyarka.
(Ant /CN08)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar