30 April 2009

2.8 Juta Warga terima BLT

Berita Kota,

30 April 2009



Bandung, Jumlah warga penerima bantuan langsung tunai di Jawa Barat pada tahun 2008 mencapai 2.897.867 keluarga. Mereka masuk kelompok keluarga prasejahtera berdasarkan hasil sensus Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) pada tahun 2007.

 

Fakta itu diuangkap Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ahmad Heryawan dalam laporan keterngan pertanggungjawaban (LKPJ) 2008 di harapan anggota DPRD Provinsi Jabar di gedung Sate, Bandung Rabu (29/4). Disebutkan presentase penerima BLT tahun 2008 di Jawa Barat adalah 19.10% dari total 10.27 juta keluarga. Presentase ini katanya mengingkatkan pada 2005 yang hanya 17.48%.

 

Sementara itu, lanjut Heryawan berdasarkan pendekatan konsumsi dengan batas bawah 2.100 kalori per hari, kesejahteraan masyarakat di jabar juga masih rendah. Kondisi itu terlihat dari fakta bahwa pada tahun 2007 silam 13.55% penduduk Jabar asupan energinya kurang dari 2.100 kalori per hari. Untuk meningkatkan kesejahteraan warga miskin, selama periode 2008 Pemprov Jabar telah mentransmigrasikan 785 kepala keluarga atau 2.866 jiwa ke luar Pulau Jawa, "kata gubernur. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar