21 September 2009

Kiriman Uang Lebaran dari TKI Meningkat

19/09/2009

Amanda Ferdina - detikNews

Jakarta - Tenaga Kerja Indonesia (TKI) nampaknya ikut mendapatkan berkah menjelang lebaran. Hal itu terlihat dari remitansi (pengiriman uang ke Indonesia) yang dikirimkan TKI meningkat hingga 30 persen.

"Kenaikan remitansi pada saat Lebaran dibandingkan bulan normal mencapai 30 persen," ujar Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Erman Suparno, demikian dilansir rilis Depnakertrans, Sabtu (19/9/2009).

Remitansi TKI hingga akhir tahun akan mencapai Rp 6,6 triliun. Jumlah tersebut relatif stabil dari tahun sebelumnya.

"Angka itu angka resmi dari perbankan. Yang tidak melalui
perbankan tapi dibawa langsung TKI sekitar angka yang sama," ujar Erman.

Remitansi TKI melalui perbankan tersebut didominasi pengiriman dari TKI Timur Tengah, Malaysia, dan Hong Kong dari 3,8 juta orang TKI di seluruh dunia.

(amd/mok)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar