15 Juli 2009

Si Jago Merah Lalap Rumah di Pasar Minggu

Si Jago Merah Lalap Rumah di Pasar Minggu

Rabu, 15 Juli 2009 - 14:48 wib
Kemas Irawan Nurrachman - Okezone

JAKARTA - Si jago merah kembali menunjukkan dirinya. Kali ini kebakaran terjadi di salah satu rumah di Jalan Tanjung Barat, Jakarta Selatan pada pukul 14.04 WIB.

"Informasinya tetangganya toko bangunan, kemungkinan ini yang membuat kebakaran sulit untuk dikuasai," kata Tego, petugas Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan saat dihubungi okezone di Jakarta, Rabu (15/7/2009).

Untuk memadamkan dan mengisolasi api, petugas pemadam telah menerjunkan sekira 13 unit mobil pemadam kebakaran. "Kita masih terus berusaha untuk memadamkan," tandasnya.

Akibat kebakaran ini, lanjut Tego, arus lalu lintas Jalan Tanjung Barat yang melintas di depan lokasi kebakaran macet. "Petugas mencoba mengurai kemacetan di sana," tuturnya. (kem)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar