23 Juli 2009

Sekali Lagi, TKW Tewas Dianiaya

23/07/2009


Bandung, CyberNews. Antin Suprihatin (34) seorang TKW yang sebelumnya dikabarkan tewas terbakar karena kecelekaan kerja diduga tewas dianiaya majikannya di Arab Saudi, kata Asep Saripudin (41), saudara Antin di Bandung. Asep menyatakan bahwa dirinya sudah mengetahui bahwa saudaranya itu tewas karena dianiaya oleh majikanya.

Selain itu, papar Asep, pihak kepolisian di Riyadh sudah menangkap pelaku penganiayaan tersebut yang tak lain majikanya sendiri. "Pelakunya adalah majikanya yang kedua. Namun untuk nama dan identitasnya saya masih belum mengetahuinya," jelasnya. Asep mengungkapkan, dari keterangan kakaknya itu, jenazah Antin masih berada di rumah sakit di Riyadh. "Hingga kini jenazahnya masih berada di rumah sakit di Riyadh," ungkapnya.

Ia beserta keluarga besar berharap jasad Antin agar segera dikirim ke Indonesia dan dimakamkan secara layak di pemakaman yang tak jauh dari kediamannya di Jalan Simpang Tiga, RT 3 RW 6 Kelurahan Derwati Kecamatan Rancasari, Gede Bage Kota Bandung.

Sementara itu, Ibu almarhum, Karmini (62) menuturkan awalnya pihak PJTKI yang mempekerjakan anaknya itu akan berjanji secepatnya membawa jasad anaknya ke Indonesia. Namun yang didengar Karmini, anaknya itu tewas bukan terbakar seperti kabar pertama yang diperolehnya.

(Ant /CN14)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar