04 Agustus 2009

Menteri Tenaga Kerja Umumkan PHK Mencapai 54 Ribu Karyawan

Menteri Tenaga Kerja Umumkan PHK Mencapai 54 Ribu Karyawan

Senin, 03 Agustus 2009 | 18:32 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta -  Hingga 24 Juli, sebanyak 54.698 karyawan dipecat dan 24.580 karyawan dirumahkan. "Jumlah karyawan yang mengalami PHK (pemutusan hubungan kerja) paling banyak berasal dari sektor manufaktur, perkayuan, dan elektronik," kata Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Erman Suparno di Jakarta, Senin (3/8).

Meski demikian ia optimistis angka pengangguran pada tahun depan bisa ditekan hingga delapan persen. Menurutnya Departemen akan mempertajam program-program seperti padat karya produksi, teknologi tepat guna, dan mengembangkan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Pihaknya juga akan menekan jumlah pengangguran melalui program transmigrasi dengan penempatan baru di kawasan perbatasan. Departemen akan mendorong para transmigran dengan meningkatkan fasilitas di daerah tujuan seperti jaminan ketersediaan listrik.


DESY PAKPAHAN


Tidak ada komentar:

Posting Komentar