13 Desember 2009

Jelang Tahun Baru dan Natal, Gepeng Dirazia

Senin, 14/12/2009 11:46 WIB
Jelang Tahun Baru dan Natal, Gepeng Dirazia
Imam Wahyudiyanta - detikSurabaya



Razia gepeng jelang natal/Imam Wahyudiyanta

Surabaya - Setiap tahunnya menjelang natal dan tahun baru, jumlah gelandangan dan pengemis (gepeng) semakin bertambah di Surabaya. Mereka memanfaatkan momen tersebut untuk mencoba mengais rezeki.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, Satpol PP Kecamatan Pabean Cantikan menggelar razia gepeng. Razia dilakukan dengan tujuan tempat-tempat transportasi umum.

"Razia kami lakukan di pelabuhan dan stasiun karena di tempat itulah para gepeng biasanya mangkal. Tapi kami juga akan mengamankan gepeng yang kami temui di jalan," ujar Komandan Regu Satpol PP Kecamatan Pabean Cantikan, Hariadi kepada wartawan di Stasiun Surabaya Kota, Jalan Stasiun Kota, Senin (14/12/2009).

Razia dilakukan di Gapura Surya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Dermaga Ujung dan Stasiun Surabaya Kota. Di Gapura Surya petugas tak berhasil menggaruk satu gepeng pun. Di Dermaga Ujung, 2 gepeng dapat diamankan. Saat melewati Jalan Perak Barat, 2 gepeng juga diangkut ke dalam mobil petugas. Dan di Stasiun Surabaya Kota, satu gepeng dapat diamankan.

Di Stasiun Kota, petugas sempat kejar-kejaran dengan seorang gepeng yang hendak ditangkap. Pria tanpa identitas itu bahkan sempat menerobos jalan raya sehingga merepotkan petugas. Petugas akhirnya dapat menangkap pria tersebut. Karena menolak dibawa, petugas terpaksa harus menggotongnya.

Salah satu gepeng yang sudah diamankan pun sempat lari dari dalam mobil saat petugas sedang lengah. Tetapi belum sempat berlari jauh, gepeng itu dapat diamankan kembali. "Gepeng-gepeng tersebut akan kami serahkan ke Liponsos," tandas Hariadi. (iwd/fat)


http://surabaya.detik.com/read/2009/12/14/114610/1259641/466/jelang-tahun-baru-dan-natal-gepeng-dirazia


Tidak ada komentar:

Posting Komentar