19 November 2009

Pedagang Demo Blokade Jalan


November 18, 2009

MEDAN (Pos Kota)- Puluhan Pedagang formal Pasar Peringgan, Medan, melakukan demo dengan memblokade jalan, Rabu (18/11). Aksi ini dilakukan setelah pihak kelurahan setempat dianggap tidak mampu menertibkan pedagang Kaki-5 di luar pasar.

Dalam aksi tersebut pedagang mengumpulkan uang sebagai bentuk tudingan mereka terhadap pejabat lurah yang diduga telah menerima suap dari pedagang liar.

Sambil membawa barang dagangan seperti ikan, sayur dan buah-buahan para pedagang formal, yang umumnya perempuan, kembali melampiaskan emosinya dengan membuka pasar dadakan ditengah Jalan Iskandar Muda. Selain menjajakan dagangan kepada pengguna jalan, mereka juga sengaja duduk di badan jalan sehingga mengganggu kelancaran arus lalulintas.

Puluhan aparat kepolisian dan petugas Satpol PP terpaksa bekerja ekstra menghalau pedagang. Menurut pedagang, keberadaan pedagang liar telah mematikan usaha mereka, karena pembeli lebih memilih berbelanja di luar pasar.

Untuk mengantisipasi meluasnya aksi ini, pejabat Lurah Babura, Andi, akhirnya bersedia melakukan negosiasi dengan para pedagang. Lurah, menegaskan upaya penertiban terus dilakukan dan pedagang formal diharapkan tidak meragukan kinerja mereka.

Selain itu para pedagang formal tidak terprovokasi dengan pernyataan anggota DPRD Medan di surat kabar yang merekomendasikan dibebaskan pedagang liar berjualan di luar pasar.

(samosir/ir/sir)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar