Senin, 02 Februari 2009
Mayat tersebut pertama kali ditemukan seorang pemulung bernama Edi, 49 tahun, yang saat itu sedang mencari barang bekas di sekitar lokasi. Edi menemukan mayat itu terbungkus plastik kresek warna putih, dan tertutup handuk warna merah. "Mayat itu dibuang di pinggir jalan," kata Edi kepada polisi.
Jenazah kini dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo untuk diotopsi. Menurut Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Zulkarnain, mayat bayi itu diduga baru saja dilahirkan, dan kemudian dibuang ibunya. "Kain yang ada di bayi akan kami selidiki untuk mencari ibunya," kata Zulkarnain kepada wartawan, Selasa (2/2).
MUSTAFA SILALAHI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar