Sarjana Menganggur di Indonesia Hampir SejutaSelasa, 24 Februari 2009 | 17:06 WIB TEMPO Interaktif, Jakarta: Berdasarkan data di Departemen Pendidikan Nasional terhitung Agustus 2008 terdapat 961 ribu penganggur terdidik di Indonesia. Jumlah itu, kata Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Fasli Jalal, turun dari periode Februari 2008 lalu yang mencapai 1.146 juta orang. Jumlah penganggur yang 961 ribu itu, kata Fasli, terbagi dari 598 ribu penganggur sarjana dan 362 ribu penganggur diploma. Jumlah penganggur, kata dia, sangat tergantung pada perkembangan ekonomi, struktur investasi, dan kreativitas perguruan tinggi. "Harus ada pendidikan keterampilan yang diajarkan terus menerus kepada mahasiswa," kata dia saat ditemui di sela Rembuk Nasional Pendidikan 2009, di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Departemen Pendidikan Nasional, Depok (24/2). REH ATEMALEM SUSANTI http://www.tempointeraktif.com/hg/pendidikan/2009/02/24/brk,20090224-161806,id.html |
24 Februari 2009
Sarjana Menganggur di Indonesia Hampir Sejuta
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar