19 Februari 2009

Penampungan Tenaga Kerja di Kreo Digerebek

Penampungan Tenaga Kerja di Kreo Digerebek

Kamis, 19 Februari 2009 | 13:36 WIB

TEMPO Interaktif, Tangerang: Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia melakukan inspeksi mendadak di tempat penampungan tenaga kerja Indonesia, PT Gasindo Buala Sari, di Jalan Pesantren Al Makmur Gang Garuda No 10, Kreo Selatan, Larangan, Tangerang, Banten, Jawa Barat, Kamis (19/2) siang ini.

Penggerebekan yang berlangsung pukul 12.00 WIB ini dilakukan sehubungan banyak informasi dari masyarakat bahwa perusahaan penyalur tenaga kerja ke luar negeri itu kerap melakukan perlakuan yang tidak baik kepada para calon tenaga kerja Indonesia.

"Informasi yang datang ke kami, di penampungan ini calon TKI mendapat perlakuan tidak baik seperti penyiksaan, tidak diberi makan hingga tidak boleh keluar," ujar Komisaris Yunarlin Munir Kepala Sub Bidang Pengamanan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia yang memimpin penggerebekan di lokasi.

Menurut Yunarlin, pihaknya juga menindaklanjuti dan mencari penyebab kaburnya sejumlah calon tenaga kerja dari penampungan itu. "Ada tujuh orang yang telah melarikan diri," katanya. Dalam operasi itu, kata dia, Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia telah koordinasi dengan Kepolisian Sektor setempat.

Dalam penampungan tersebut terdapat 70 calon tenaga kerja Indonesia yang menunggu keberangkatan ke Malaysia dan Singapura. Tempat penampungan dan pelatihan calon tenaga kerja Indonesia di Kreo ini merupakan kantor cabang dari kantor pusat mereka yang ada di Palembang.

JONIANSYAH

http://www.tempointeraktif.com/hg/kriminal/2009/02/19/brk,20090219-160961,id.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar