26 Januari 2009

Diduga Akibat Petasan, Ratusan Rumah Terbakar

26/01/2009 05:58 - Kebakaran

Liputan6.com, Jakarta: Ratusan rumah warga di Jalan Pasar Baru Dalam Timur, Jakarta Pusat, Ahad (25/1) malam, ludes dilalap si jago merah. Kebakaran diduga akibat ledakan petasan dalam perayaan tahun baru Imlek.

Kebakaran di permukiman padat penduduk ini terjadi sejak pukul 21.30 WIB. Api pertama kali terlihat dari salah satu rumah warga yang sedang merayakan malam tahun baru Imlek. Api cepat membesar karena tiupan angin kencang ditambah rumah-rumah yang berdekatan.

Saat kejadian, sejumlah warga mendengar suara letusan petasan. Tiba-tiba api membesar dan merembet ke ratusan rumah warga lainnya. Banyak warga yang tidak sempat menyelamatkan barang berharga mereka.

Sebanyak 25 unit pemadam kebakaran yang datang ke lokasi sempat kewalahan. Api baru bisa dipadamkan sekitar dua jam kemudian. Tak ada korban jiwa. Kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Sembilan rumah kontrakan di Jalan Mandala by Pass, Medan, Sumatra Utara, Ahad (25/1), hangus terbakar. Menurut saksi mata, api berasal dari ledakan kompor di salah satu rumah kontrakan. Api lantas dengan cepat menyambar usaha penjualan bensin eceran di sebelah rumah itu.

Setidaknya enam unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Meski berada di kawasan padat penduduk, lokasi kebakaran mudah dijangkau sehingga api bisa cepat dipadamkan. Namun, tak satupun barang berharga milik sembilan keluarga penghuni kontrakan bisa diselamatkan.

Tak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.(BOG/TOZ/Tim Liputan 6 SCTV)

Link: http://www.liputan6.com/news/?id=171927&c_id=6

Tidak ada komentar:

Posting Komentar